Daftar Universitas Beasiswa LPDP 2022 Dalam dan Luar Negeri

Beasiswa LPDP 2022

AV-Jakarta: Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2022 telah dibuka. Beasiswa ini terbuka untuk seluruh rakyat Indonesia.

Penerima beasiswa LPDP juga memungkinkan untuk kuliah di universitas terbaik dunia dalam program beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD).

Beasiswa PTUD hanya diberikan kepada mereka yang sudah memiliki Letter of Acceptance Unconditional atau LoA Unconditional dari perguruan tinggi yang termasuk dalam daftar PTUD, yakni surat diterima di perguruan tinggi tujuan tanpa syarat pendaftaran.

Direktur Beasiswa LPDP Dwi Larso mengatakan, pilihan kampus tujuan di beasiswa PTUD 2022 naik menjadi 25 perguruan tinggi. Sebelumnya, ada 15 opsi kampus tujuan di beasiswa PTUD 2021.

“Berdasarkan rank yang baru, maka kita mengambil 25 universitas terbaik di dunia sehingga ini lebih beragam dan tentunya teman-teman bisa menjangkau lebih banyak universitas,” jelas Dwi Larso dalam sosialisasi Beasiswa LPDP 2022 secara daring, Jumat (25/2/2022).

Ke 25 universitas terbaik dunia yang masuk daftar beasiswa LPDP 2022 disusun berdasarkan pemeringkatan Quacquarelli Symonds (QS), Times Higher Education (THE), dan Academic Ranking of World Universities (ARWU).

Sementara untuk beasiswa LPDP reguler diperuntukkan bagi putra putri bangsa Indonesia yang akan menempuh jenjang Magister maupun Doktor baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Daftar Perguruan Tinggi Utama Dunia Beasiswa LPDP 2022

1.University of Oxford, Inggris

  1. Harvard University, Amerika Serikat
  2. Stanford University, Amerika Serikat
  3. Massachusetts Institute of Technology, Amerika Serikat
  4. University of Cambridge, Inggris
  5. California Institute of Technology (Caltech), Amerika Serikat
  6. University of Chicago, Amerika Serikat
  7. Yale University, Amerika Serikat
  8. Princeton University, Amerika Serikat
  9. Imperial College London, Inggris
  10. University of Pennsylvania, Amerika Serikat
  11. Columbia University, Amerika Serikat
  12. ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology, Swiss
  13. University College London (UCL), Inggris
  14. University of Califonia (UC) Berkeley, Amerika Serikat
  15. Johns Hopkins University, Amerika Serikat
  16. Tsinghua University, China
  17. Cornell University, Amerika Serikat
  18. University of Toronto, Kanada
  19. Peking University, China
  20. University of Michigan, Amerika Serikat
  21. University of Edinburgh, Skotlandia
  22. University of California, Los Angeles (UCLA), Amerika Serikat
  23. National University of Singapore (NUS), Singapura
  24. The University of Tokyo, Jepang

Daftar Perguruan Tinggi Tujuan Dalam Negeri Beasiswa Reguler

  1. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sunan Ampel, Surabaya
  2.  

    Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Walisongo, Semarang

  3.  

    Institut Pertanian Bogor (IPB)

  4.  

    Institut Teknologi Bandung (ITB)

  5.  

    Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya

  6.  

    Universitas Airlangga, Surabaya

  7.  

    Universitas Brawijaya, Malang

  8.  

    Universitas Diponegoro (UNDIP), Semarang

  9.  

    Universitas Gadjah Mada (UGM)

  10.  

    Universitas Andalas

  11.  

    Univesitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh

  12.  

    Universitas Hasanuddin (UNHAS), Makassar

  13.  

    Universitas Indonesia (UI), Jakarta

  14.  

    Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, Yogyakarta

  15.  

    Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, Jakarta

  16.  

    Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Malang

  17.  

    Universitas Padjadjaran (UNPAD), Bandung

  18.  

    Universitas Negeri Surakarta (UNS)/Universitas Sebelas Maret

  19.  

    Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

  20.  

    Universitas Negeri Jakarta (UNJ)

  21.  

    Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

    Demikian daftar universitas dalam negeri beasiswa LPDP 2022, untuk lengkapnya download disini. 

Berita Lain: